Citation Hunt

Pintasan Wikipedia bawah tidak didukung oleh sumber terpercaya. Dapatkah Anda menemukannya?

Klik Saya menemukannya! untuk pergi ke Wikipedia dan memperbaiki pintasan, atau Selanjutnya! untuk melihat yang lain. Semoga berhasil!

Di halaman Maserati:

"

3500 GT tahun 1957 kemudian menjadi mobil grand tourer pertama yang dirancang dari nol dan diproduksi secara massal oleh Maserati.[butuh rujukan] Volume produksi Maserati pun meningkat dari hanya selusin unit menjadi beberapa ratus unit per tahun. Kepala insinyur Giulio Alfieri memimpin proyek tersebut dan mengubah mesin enam segaris 3,5 liter dari 350S menjadi mesin mobil jalanan. Diluncurkan dengan bodi aluminium 2+2 coupé buatan Carrozzeria Touring di atas struktur superleggera, sebuah versi atap terbuka berbodi baja dengan jarak sumbu roda pendek, yakni Vignale 3500 GT Convertible, kemudian menyusul pada tahun 1960. Kesuksesan 3500 GT, dengan lebih dari 2.200 unit berhasil diproduksi, pun berperan penting bagi keberlangsungan Maserati setelah keluar dari ajang balap.